SATUNEWS.ID – KOTA CIANJUR, || Dalam semangat mempererat tali silaturahmi dan memperkuat sinergi antar organisasi Minangkabau di perantauan, Pengurus Ikatan Keluarga Minang Tasikmalaya (IKMT) bersama Dewan Pimpinan Daerah Persatuan Keluarga Daerah Piaman (DPD PKDP) Tasikmalaya menghadiri undangan acara Halal Bihalal yang diselenggarakan oleh Dewan Pimpinan Cabang Ikatan Keluarga Minang (DPC IKM) Kota Cianjur, Rabu (23/4/2025).
Acara yang berlangsung hangat dan penuh kekeluargaan ini dihadiri oleh tokoh-tokoh masyarakat Minangkabau, perwakilan berbagai organisasi kedaerahan, serta masyarakat umum dari berbagai daerah. Dalam suasana Idulfitri yang penuh keberkahan, kegiatan ini menjadi momentum penting untuk memperkuat ukhuwah islamiyah, berbagi gagasan, serta menyatukan langkah dalam menjaga dan melestarikan nilai-nilai adat dan budaya Minangkabau di tanah rantau.
Ketua IKM Tasikmalaya, Syahrial Koto, dalam sambutannya menyampaikan apresiasi atas undangan serta sambutan hangat dari DPC IKM Kota Cianjur. Ia juga menegaskan pentingnya kolaborasi antardaerah dalam membangun kekuatan komunitas Minang yang solid, berdaya saing, dan produktif.
Sementara itu, Ketua DPC IKM Kota Cianjur, Arman Oyon, menyampaikan bahwa kegiatan Halal Bihalal ini merupakan wujud nyata dari filosofi hidup orang Minang di rantau, yaitu “barek samo dipikua, ringan samo dijinjiang”. Filosofi tersebut menggambarkan pentingnya kebersamaan dan gotong royong dalam kehidupan bermasyarakat.
Selain itu, Arman Oyon juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh tamu undangan yang telah hadir dan menyemarakkan acara. Tak lupa, ia juga menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya kepada Ketua Pelaksana dan seluruh panitia yang telah mencurahkan tenaga dan pikiran demi terselenggaranya kegiatan Halal Bihalal ini dengan sukses.
“Semoga kegiatan seperti ini terus berlanjut dan menjadi pemersatu bagi kita semua, warga Minangkabau di perantauan,” pungkasnya.
(Rizal)